Teknologi internet memang memberikan banyak manfaat, khusunya dalam bidang komunikasi. Misalnya teknologi chatting yang bisa mempersempit jarak, kita yang berada di Jogja misalnya bisa memanfaatkan internet Jogja untuk chatting dengan teman yang berada di Austria sekalipun. Nah, salah satu fitur yang tidak bisa dilepaskan dari fitur chatting ini adalah emoticon. Gambar kecil yang selalu ada di akhir text.

Emoticon memang identik dengan teknologi atau gadget modern, sehingga banyak yang menyangka bahwa fitur ini merupakan fitur baru ditemukan bersamaan dengan gadget smartphone. Padahal emoticon memiliki sejarah panjang dimulai pada tahun 1862. Saat itu, emoticon berupa tanda “;)” yang berarti kedipan ditemukan pada naskah pidato Presiden saat itu, Abraham Lincoln. Meski belum diketahui secara pasti apakah itu merupakan kesalahan penulisan atau disengaja.

Sejarah penggunaan emoticon berlanjut ketika pada tahun 1881 ketika majalah satir Amerika Serikat, Puck, yang menampilkan 4 emoticon dari tanda baca dan menyebutkan sebagai seni tipografi. Empat emoticon ini mewakili rasa senang, kekaguman, cuek, melankolis, dan kekaguman. Emoticon digunakan secara online pertama kali oleh Scott Fahlman, seorang peneliti IBM yang mengetik dua emoticon secara online berupa “: -)” dan “:-(“ pada tahun 1982 . Ia menjelaskan bahwa emoticon tersebut digunakan pada sebuah teks untuk menandakan bahwa konteks tulisan tersebut merupakan candaan saja.

Emoticon yang kita kenal sekarang ini mirip dengan simbol “smiley” yang dibuat oleh Harvey Ball pada tahun 1963. Simbol smiley ini berbentuk lingkaran kuning dengan dua titik sebagai mata dan lengkungan ke atas yang menyerupai senyuman. Bentuk smiley ini kemudian menjadi sangat terkenal diadaptasi ke berbagai media seperti mug, stiker, dan t-shirt.

Kepopuleran emoticon pun mulai terasa dengan adanya pesan instan, salah satunya Yahoo!Messanger. Variasi emoticon dari Yahoo!Messanger ini pun beragam, tidak hanya statis namun juga dapat bergerak-gerak. Saat ini emoticon yang kita kenal pun sudah memiliki bentuk yang beragam. Tidak hanya berupa bentuk bulat kecil dengan gambar muka orang namun juga berbagai bentuk binatang hingga bangunan.

 

mediaLAINNYATeknologi internet memang memberikan banyak manfaat, khusunya dalam bidang komunikasi. Misalnya teknologi chatting yang bisa mempersempit jarak, kita yang berada di Jogja misalnya bisa memanfaatkan internet Jogja untuk chatting dengan teman yang berada di Austria sekalipun. Nah, salah satu fitur yang tidak bisa dilepaskan dari fitur chatting ini adalah...Media kumpulan artikel informasi dan tips